Kamis, 08 Agustus 2013

Kemana multiply?

Ini adalah pengganti dari blog di multiply yang tahu-tahu sudah gak terbit lagi. Untuk sekedar sharing, diskusi atau bertukar pengalaman. 

Kenapa Karoseri Adi Satrio? Bukan parodi atau plesetan dari Karoseri Adiputro yang sudah kondang itu. Adi Satrio itu nama anak saya kedua. Karoseri disini lebih tepatnya customized/kustomisasi dari berbagai bentuk diecast mainan yang saya kumpulkan sejak jaman kuliah thn 1985. 
Mulanya main ke kost teman , eh unik juga dikamarnya punya koleksi VW. Ada juga yg koleksi model mobil sport pabrikan Burago atau Maisto yang pada jamannya harganya tidak terjangkau dompet mahasiswa.

Dasarnya karena senang dengan bus segala pernak-perniknya, tidak sengaja saya menemukan model New Patriot di Toko Progo. Itulah bus pertama saya. Sampai sekarang saya sendiri gak ingat sudah berapa bus koleksi saya, karena beberapa sempat dipinjam rekan kost, tapi gak mbalik. Mungkin sekitar 40 atau 50 buah dari berbagai pabrikan diecast. Sebagian saya pajang di Kantor, sebagian dirumah, dan sebagian masih dalam tahap re-karoseri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar